Pringsewu — 2 Unit sepeda motor milik seorang honorer di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pringsewu hilang digondol maling saat parkir di halaman rumahnya, pada Senin (10/7/2023).
Korban Nova Agung Suprayogi (40) merupakan warga Pekon Sidoharjo, Kecamatan Pringsewu.
Agung yang merupakan pegawai honorer di Pemkab Pringsewu merupakan salah satu korban kesekian kalinya kehilangan motor di wilayah hukum Pringsewu.
Ia berharap kejadian pencurian motor tersebut tidak terulang kembali, karena itu perlu diaktifkan lagi sistem siskamling di wilayah hukum Kecamatan Pringsewu.
Kronologis kejadian kata Agung, diketahui adiknya saat akan mengeluarkan mobil yang berada di garasi sekitar pukul 03:00 Wib. Bahwa motor Honda Beat juga Honda Vario miliknya di garasi tidak berada di tempat.
Hilangnya ke Kedua sepeda motor yang hilang yakni Honda Beat dengan nomor polisi BE 4632 UN dan Honda Vario BE 8538 UJ.
Atas kejadian tersebut ia mengalami kerugian puluhan juta rupiah ,atas kejadian hilangnya kedua motor miliknya pihaknya telah melaporkan ke Polres Pringsewu.
Ia berharap, kedua sepeda motornya bisa ditemukan oleh pihak Kepolisian.
“Dari dua motor tersebut, kerugian material lebih dari Rp20 juta, yang tidak kalah penting perlunya di aktipkanya lagi sistem siskamling ,” ujar Agung, Selasa (11/7/2023).
Terpisah Kepala Pekon Sidoharjo Supratikno, memungkinkan terjadinya peristiwa pencurian di rumah salah satu warganya.
Ia berharap, warga tetap berhati-hati dan waspada dalam memarkirkan kendaraan serta mengunakan kunci pengaan tambahan.
“Benar telah terjadi pencurian sepeda motor dan korban sudah melaporkannya ke Polres Pringsewu,” kata Supratikno.(Her)