Way Kanan – Bupati Way Kanan Raden Adipati Surya menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Negeri Agung untuk tahun 2025 yang berlangsung di halaman Kantor Kecamatan Negeri Agung, Kamis (13/02/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota DPRD Way Kanan, Kepala Dinas Kabupaten Way Kanan, Camat Negeri Agung, BPK, Kepala Kampung, TP PKK, aparatur kampung, serta Forkopimcam se-Kecamatan Negeri Agung.
Serap Aspirasi Pembangunan
Camat Negeri Agung, Hepi Haryanto, S.E., dalam sambutannya menjelaskan bahwa Musrenbang merupakan agenda rutin tahunan untuk menyerap usulan pembangunan dari 19 kampung yang ada di Kecamatan Negeri Agung.
“Harapan kami, pemaparan perkembangan kecamatan serta rencana pembangunan 2025 dapat diserap dan direalisasikan oleh Pemerintah Kabupaten Way Kanan,” ujar Hepi Haryanto.
Bupati Tekankan Sinergi Program Pembangunan
Bupati Way Kanan, Raden Adipati Surya, menegaskan bahwa aspirasi masyarakat yang disampaikan dalam Musrenbang harus dapat diselaraskan dengan program pembangunan di tingkat kabupaten.
“Saya berharap anggota DPRD Kabupaten Way Kanan yang hadir dapat menyelaraskan pokok-pokok pikiran, aspirasi, serta usulan masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, Bupati juga menyampaikan bahwa persoalan tapal batas kampung telah diselesaikan melalui Peraturan Bupati, di mana dokumen resminya telah diserahkan kepada para kepala kampung.
“Tapal batas ini bersifat tertib administratif, bukan perubahan alas hak. Ini bukan hal yang mudah dan perlu dukungan dari semua pihak,” ungkapnya.
Menjelang akhir masa jabatannya, Bupati Adipati Surya berpamitan dan berharap semua pihak dapat mendukung program kerja bupati terpilih nantinya.
DPRD Dukung Sinkronisasi Program Pembangunan
Anggota DPRD Way Kanan, Pansebon, menyambut baik arahan Bupati terkait sinergi antara hasil Musrenbang dan jaring aspirasi DPRD.
“Kami siap mendukung sinkronisasi program pembangunan agar lebih efektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, sehingga mampu memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.
(Med)