L-Online Bank Lampung Makin Permudah Masyarakat 

L-Online Bank Lampung Makin Permudah Masyarakat 
L-Online Bank Lampung Makin Permudah Masyarakat. Foto Istimewa

Bandarlampung – Ada kabar gembira dari Bank Lampung. Mulai 1 September 2023, fasilitas transfer antar Bank di L-online lebih cepat dan pas, dengan BI Fast. 

Layanannya dapat dilakukan 24 jam, proses transfer cepat dan real time.

Bacaan Lainnya

“Bank Lampung mendukung program Bank Indonesia untuk memudahkan nasabah melakukan transaksi antar bank dengan biaya rendah. Dimana kini fasilitas transfer antar Bank di L-online telah menggunakan BI Fast,” ujar Edo Lazuardi Humas Bank Lampung, Rabu (6/9/2023).

Edo juga menjelaskan terdapat 2 cara untuk memanfaatkan fitur ini. Yaitu dengan menggunakan Nomor Rekening dan Proxy BI-Fast. 

Baca Juga  Bank Lampung Sosialisasikan KUR ke Nelayan Bakauheni

Berikut tutorial yang perlu diketahui nasabah Bank Lampung yang akan menggunakannya: 

Tutorial transfer antar Bank dengan BI Fast:

  • Pada Menu Utama
  • Klik menu Transfer
  • Pilih Transfer Bank Lain
  • Tambahkan Penerima
  • Klik Rekening Bank
  • Pilih Bank Tujuan
  • Masukkan nomor rekening tujuan. 
  • Informasi Transfer.
  • Pastikan rekening tujuan sudah benar.
  • Proses Transfer.
  • Silahkan tunggu proses sampai anda mendapatkan notifikasi notifikasi
  • Transaksi Berhasil.

Anda dapat memberikan bukti transfer sebagai bukti pembayaran dengan format *.pdf atau *.jpg

Tutorial menghubungkan/mendaftarkan No. Handphone dan No. Rekening  Bank Lampung dengan Proxy BI-Fast

  • Klik menu Profil pada bagian kanan bawah di menu utama L-online
  • Pada tampilan menu Profil, pilih menu Pengaturan BI Fast
  • Pada Daftar Proxy, pilih nomor HP atau email yang akan dihubungkan dengan rekening anda
  • Pastikan Rekening dan Nomor Handphone sudah benar
  • Baca Syarat dan Ketentuan lalu ceklis dibagian persetujuan
  • Pendaftaran Berhasil.
  • Klik Selesai untuk kembali ke menu utama L-online.
Baca Juga  Bank Lampung Terima Penghargaan dari KPK

Tutorial transfer antar Bank dengan fitur Proxy BI-Fast:

  • Pada Menu Utama Klik menu Transfer
  • Pilih Proxy BI-Fast
  • Masukkan No. Handphone atau email tujuan
  • Masukkan Nominal Transfer  dan pilih Tujuan Transfer
  • Periksa kembali informasi transfer
  • Proses Transfer.
  • Silahkan tunggu proses selesai.
  • Transfer Berhasil.

Edo berharap dengan adanya fasilitas ini akan semakin banyak nasabah yang menggunakan fasilitas L-online dari Bank Lampung. 

Dia juga mengajak nasabah yang belum menggunakan nya untuk segera memakai nya karena banyak keuntungan dan kemudahan yang akan didapatkan nasabah.(*)

Pos terkait