PESAWARAN – Calon Bupati (Cabup) Pesawaran nomor urut 02, Nanda Indira, menegaskan hanya ada dua pilihan dalam Pilkada kali ini, yaitu menang atau menang mutlak.
Keyakinan itu disampaikan Nanda setelah pemungutan suara di seluruh tempat pemungutan suara (TPS) di Kabupaten Pesawaran, Rabu (27/11/24).
Nanda, yang berpasangan dengan Antonius M. Ali sebagai calon Wakil Bupati, optimistis hasil penghitungan suara akan berpihak pada pasangan mereka.
“Saya dan Pak Anton optimis masyarakat mendukung dan memilih Nanda-Anton untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Pesawaran periode 2025-2030,” ujarnya.
Ia menambahkan, kemenangan ini adalah hasil dari ikhtiar, doa, serta kerja keras para pendukung dan relawan, yang ingin mewujudkan Pesawaran yang lebih sejahtera.
“Hasil kemenangan kita ini adalah hasil dari perjuangan bersama selama masa kampanye. Sehingga akan membuahkan hasil yang membawa Pesawaran lebih sejahtera,” lanjutnya.
Nanda juga meminta seluruh elemen, termasuk tim pemenangan, partai pengusung, dan relawan, untuk mengawal hasil suara agar tidak terjadi kecurangan hingga seluruh proses Pilkada selesai.
“Saya berharap masyarakat Pesawaran turut membantu mengawasi dan mengawal jalannya Pilkada ini hingga selesai. Agar cita-cita kita, yaitu Nanda-Anton menang, bisa terwujud,” pungkasnya.
(Maung)