Pemkab Tubaba Saksikan Pemusnahan Barang Bukti 20 Kasus Pidana oleh Kejari

Tubaba – Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) diwakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik, Untung Budiono, S.Sos., M.H, menghadiri pemusnahan barang bukti dari 20 kasus kejahatan pidana umum yang memiliki kekuatan hukum tetap (inkracht) oleh Kejaksaan Negeri Tubaba. Acara tersebut berlangsung di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Tubaba pada Kamis (24/10/2024).

Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kasi Pemulihan Aset dan Barang Rampasan, Gatra Yudha Pramana, S.H., M.H, menyampaikan bahwa Kejaksaan memegang peran strategis dalam menjaga keadilan dan keberlanjutan hukum di Indonesia. “Kejaksaan sebagai instansi pelaksana putusan pidana memiliki kewenangan sebagai penuntut umum dan pelaksana putusan pengadilan,” jelasnya.

Baca Juga  Puluhan Hektar Kebun Warga Pugung Terbakar

Gatra menambahkan bahwa eksekusi barang bukti merupakan bagian penting dalam penegakan hukum yang dapat menentukan citra dan wibawa hukum. Kegiatan pemusnahan ini bertujuan untuk mengoptimalkan penyelesaian perkara dan memastikan barang bukti tidak dapat digunakan untuk kejahatan di masa mendatang.

Kepala Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan (PB3R) mengungkapkan bahwa barang bukti yang dimusnahkan mencakup 14 perkara tindak pidana narkotika dengan barang bukti shabu seberat 2,545 gram dan 95 butir obat-obatan, serta 4 perkara perlindungan perempuan dan anak yang meliputi 28 helai pakaian. Selain itu, terdapat 2 perkara tindak pidana orang dan harta benda dengan 14 handphone dan 1 alat kejahatan.

Baca Juga  Bupati Dendi Ramadhona Kunjungan Silaturahmi Ramadan 1446 H di Kecamatan Kedondong

“Pemusnahan ini juga sebagai realisasi perintah harian Jaksa Agung untuk melaksanakan penegakan hukum secara prosedural dan tuntas. Semoga acara ini dapat mewujudkan penegakan hukum yang lebih baik dan akuntabel untuk Tubaba,” pungkasnya.

Acara tersebut dihadiri oleh Dandim 0412/LU yang diwakili oleh Kasdim, Sekretaris DPRD Tubaba, Kadis Kominfo Tubaba, serta perwakilan dari berbagai instansi terkait lainnya.

Pos terkait