Pesawaran – Pergerakan ekonomi masyarakat tentunya tidak bisa lepas dari peran serta Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), bahkan ditahap lebih lanjut UMKM dapat berfungsi sebagai salah satu upaya memberantas kemiskinan di kalangan masyarakat. Hal ini diungkapkan oleh Koordinator Umum Ruang UMKM Provinsi Lampung, Febi Arisma saat menghadiri Pelatihan dan Pendampingan UMKM Naik Kelas di Gedung PGRI, Desa Way Urang,Padang Cermin, Pesawaran, Minngu (29/09/2024).
Menurut Febi, Kegiatan Pelatihan dan Pendampingan UMKM yang diikuti oleh 100 peserta ini memang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan para pelaku UMKM, sehingga memiliki ide-ide kreatif untuk mengembangkan usahanya, sehingga memiliki daya saing,
“Pelatihan ini kita laksanakan secara rutin dan berkelanjutan, karena kita paham permintaan pasar dan masyarakat yang terus mengikuti perkembangan zaman. Hal ini juga sesuai dengan visi dari Kabupaten Pesawaran dalam upaya mengentaskan kemiskinan melalui UMKM,” ujarnya.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, Ruang UMKM terus berupaya memberikan pelatihan dan pendampingan kepada pelaku usaha di Provinsi lampung, sehingga perkembangan yang siginifikan erkait kemajuan ekonomi masyarakat segera terwujud.
“Kita sangat bersyukur karena yang kita lakukan saat ini mendapat dukungan dari pemerintah, spirit membangun UMKM yang dimiliki Pembina ruang UMKM Pesawaran ibu Nanda Indira Dendi sangat luar biasa, hal ini juga sejalan dengan visi dan keinginan Pembina Ruang UMKM Provinsi Lampung, Bapak Rahmat Mirzani Djausal,” ungkapnya.
Febi melanjutkan, kegiatan yang dilaksanakan hari ini juga untuk menampik kabar yang beredar tentang Ruang UMKM.
“banyak informasi yang tidak bisa dipertanggungjawabkan tentang Ruang UMKM, kami sadar ini lagi musim politik, tapi gerakan kami murni untuk memajukan UMKM di Provinsi Lampung,” ungkapnya. (Aby)