Sama-sama lahir dari rahim akademik. Besar di berbagai organisasi, serta mapan di jalur politik. Banyak pihak menginginkan, agar Rahmat Mirzani Djausal dan Umar Ahmad tampil bersama sebagai Cagub dan Cawagub Lampung, pada Pilkada Serentak 2024.
Bandarlampung – Usianya masih terbilang muda. Yakni, kelahiran Kotabumi pada 18 Maret 1980 lalu. Memiliki latar belakang pendidikan mumpuni, Strata-1 (S1) Teknik Mesin dari Universitas Trisakti, serta Strata 2 (S2) dari Universitas Lampung.
Disamping pula cukup berpengalaman di berbagai organisasi. Di antaranya Ketua Pengprov Persatuan Baseball dan Softball Indonesia (Perbasasi) Lampung, Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Lampung, serta Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Lampung.
Sosok ini adalah, Rahmat Mirzani Djausal. Anak muda multi talenta yang banyak diinginkan kaum muda di daerah ini, tampil sebagai Gubernur Lampung mendatang.
Keinginan kaum milenial terhadap Rahmat Mirzani Djausal ini bukanlah tanpa alasan. Sebab, hal tersebut muncul dari hati sejumlah kader organisasi yang sejatinya pernah dia pimpin.
Baik dari kalangan anggota Perbasasi, HKTI, maupun Hipmi. Mereka semua mengetahui apa saja ‘gebrakan’ yang pernah dilakukan Mirza -panggilan kecil Rahmat Mirzani Djausal- tersebut saat memimpin organisasi.
Di bidang politik pun, Mirza telah memiliki banyak pengalaman. Dua periode terpilih sebagai anggota DPRD Lampung, 2019 – 2024 dan 2024 – 2029, cukup membuktikan jika anak muda ini tampil aspiratif.
Utamanya, dalam membawa berbagai aspirasi masyarakat Lampung.
Hal menarik dari kiprah politik Mirza, adalah keinginan publik agar Ketua DPD Partai Gerindra Lampung tersebut maju sebagai peserta Pilgub Lampung 2024.
“Saya sepakat, jika Mirza disebut sebagai Sang Inovator yang mampu memimpin Daerah Lampung lima tahun ke depan,” kata salah seorang pengurus Hipmi Lampung, Rabu (3/4/2024).
Pria bertubuh atletis itu tidak bersedia identitasnya ditulis wartawan. Sebab, kata dia, pengakuannya tersebut bukanlah sekadar saja. “Saya bukanbermaksud ingin ‘mengangkat’ beliau (Mirza) . Secara pribadi, saya tidak mengenalnya. Tapi, saya yakin Mirza mampu memimpin Lampung,” ujarnya.
Sosok satu ini memiliki inovasi besar, ideal, serta mumpuni bisa membangun daerah Lampung menjadi lebih baik lagi. Berpangkal dari prestasinya pula, kaum muda Lampung menginginkan agar Mirza disandingkan bersama Umar Ahmad untuk tampil bersama sebagai Cagub dan Cawagub Lampung, pada Pilkada Serentak 2024 nanti.
Umar Ahmad pun tak kalah hebat karier politiknya. Sebab, sebelum terjun di dunia politik, Umar merupakan aktivis kampus Unila. Ia dikenal oleh mahasiswa sebagai sosok yang bergerak aktif di dunia pendidikan.
Selama menjadi aktivis kampus, ia tidak hanya aktif di berbagai organisasi ekstra perguruan tinggi. Tapi, Umar juga berkecimpung di sejumlah perkumpulan internal kampus, seperti Himpunan Masyarakat untuk Kemanusiaan (HUMANIKA) Lampung, Presidium di beberapa organisasi kampus, hingga pernah menjabat sebagai Gubernur Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Unila.
Di bidang birokrasi, Umar pernah menjadi Wakil Bupati Tulangbawang periode 2011-2014. Kemudian, ia melanjutkan kepemimpinannya pada tahun 2014-2016 sebagai Bupati Tulangbawang Barat bersama Fauzi Hasan, sebagai wakilnya. (tim)